Inilah 7 Buah yang Dapat Mengatasi Bau Mulut, Bisa Dicoba

Inilah 7 Buah yang Dapat Mengatasi Bau Mulut, Bisa Dicoba

SANTRI DEVELOPER Bau mulut bisa dialami oleh siapa saja dan dapat mengganggu rasa percaya diri, apalagi saat harus berbicara dengan orang lain.

Jarang menggosok gigi hingga mengonsumsi makanan tertentu, dapat menyebabkan mulut berbau tak sedap. Namun tidak perlu khawatir, ada beberapa cara yang bisa menjadi solusi untuk mengatasi bau mulut yang kerap menggangu.

Salah satunya adalah dengan mengonsumsi buah-buahan yang dapat mengatasi bau mulut.

Buah yang Dapat Mengatasi Bau Mulut

Mengonsumsi buah-buahan yang kaya akan nutrisi dapat menjadi salah satu cara untuk mengatasi timbulnya bau mulut seperti buah apel dan pir.

Untuk penjelasan detailnya, melansir dari beautynesia.id dan liputan6.com, berikut tujuh buah yang dapat mengatasi bau mulut:

1. Buah Apel

Apel merupakan salah satu buah yang dapat mengatasi bau mulut. Dengan mengunyah apel yang renyah, produksi air liur akan meningkat dan dapat membersihkan sisa-sisa makanan di gigi, yang biasanya menjadi sumber bakteri penyebab bau mulut.

2. Buah Melon

Melon merupakan salah satu buah yang dikenal kaya akan vitamin C. Sehingga, mengonsumsi melon dapat mencegah penyakit gusi dan radang pada gigi yang menyebabkan timbulnya bau mulut tak sedap.

3. Buah Jeruk

Selain melon, juga terdapat buah yang terkenal kaya akan vitamin C yaitu jeruk. Buah dengan vitamin C memiliki aroma segar yang cukup kuat sehingga, mampu menutupi bau mulut yang tak sedap.

Di samping itu, vitamin C juga diketahui dapat mencegah perkembangbiakan bakteri jahat yang menyebabkan aroma tak sedap pada mulut.

4. Buah Stroberi

Buah selanjutnya yang dapat mengatasi bau mulut adalah stroberi. Di balik rasanya yang asam manis, stroberi memiliki kandungan vitamin C yang membuat bakteri dan kuman sulit hidup di mulut. Sehingga, bisa mencegah bau mulut yang tidak sedap.

Selain itu, asam yang dihasilkan oleh buah stroberi juga dapat membantu mencegah bakteri jahat yang berkembang biak di dalam mulut.

|| BACA JUGA: Inilah 6 Tips Self Love dalam Islam, Yuk Simak!

5. Buah Semangka

Buah yang mengandung banyak air juga dapat dijadikan makanan penghilang bau mulut, salah satunya semangka. Kurangnya air liur dalam mulut bisa menyebabkan napas jadi berbau tidak sedap.

Sehingga, buah semangka yang mengandung kadar air yang tinggi, bisa membantu mencegah bau mulut tersebut.

Selain itu, antioksidan yang terkandung dalam buah semangka juga membantu mencegah adanya kerusakan pada bagian mulut.

6. Buah Pir

Tinggi kandungan air dan serat pada buah pir dapat membantu mengurangi jumlah makanan yang tersisa pada gigi. Selain itu, terdapat kandungan katekin dalam pir yang dipercaya menghambat pembentukan plak pada permukaan gigi.

Sehingga, mengonsumsi buah pir juga menjadi salah satu cara untuk mengatasi timbulnya masalah pada bau mulut.

7. Buah Mentimun

Kaya akan kandungan air pada mentimun dapat menjaga tubuh tetap terhidrasi serta dapat mengatasi masalah pada bau mulut.

Di samping itu, kandungan mineral yang tinggi dalam mentimun dapat menyapu sisa makanan yang tersisa dalam mulut.

Mengonsumsi mentimun secara teratur juga dapat membasmi berbagai kemungkinan bakteri jahat yang bersarang. Sehingga, kesehatan mulut dan gigi tetap terjaga.

Kesimpulan

Itulah tujuh buah yang dapat mengatasi bau mulut. Buah-buah tersebut sangat mudah ditemui dan bisa dicoba untuk memulai mengonsumsinya. Apabila bau mulut tidak hilang juga, segera konsultasikan ke dokter gigi untuk menemukan penyebab dan perawatan yang tepat.

Wallahu A’lam
Oleh Nurkamala Dewi

Share Artikel :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *