PENDAHULUAN
Santri Developer adalah unit yang didirikan oleh Tsirwah Pesantren Digital. Tujuan berdirinya adalah untuk memfasilitasi segala bentuk dan atau jenis kegiatan yang bersifat pelatihan, bisnis, pemberdayaan, maupun komunitas kerja.
Santri Developer menjadi harapan Tsirwah sebagai eksistensi yang dapat membantu kemajuan masyarakat Republik Indonesia, khususnya santri atau alumni pesantren.
ATURAN UMUM KEPENULISAN
- Utama, wajib bersih dari segala yang berbau politik atau semacamnya
- Bersifat seimbang dan tidak memihak atau berat sebelah
- Melakukan komparasi nyata dengan dua, tiga atau lebih brand atau entitas, jika tidak ada kepentingan dengan ratecard iklan
- Memiliki sumber referensi yang jelas untuk berbagai artikel yang memerlukan hal tersebut, seperti; hukum islam, info fakta dan lainnya
ATURAN KERANGKA ARTIKEL
- Utama, wajib memiliki fokus keyword
- Wajib mengoptimasi keyword setidaknya pada judul utama, paragraf pertama, kedua, ketiga dan terakhir atau penutup
- Wajib menyertakan tagline: SANTRI DEVELOPER di awal artikel
- Wajib membuat sub-sub judul atau anak-anak judul
- Kalimat langsung dan semua yang disertai petik atau apostrof wajib dimiringkan
- Dilarang menggunakan kalimat yang sangat panjang, bertele-tele dan logika yang rendah
- Dilarang berlebihan dalam jumlah baris di satu paragrafnya